Sabtu, 24 April 2010

TEST RIDE: GAZELLE KWIK STEP 1964

Gazelle Kwik Step adalah sepeda lipat yang mulai diproduksi oleh pabrikan Gazelle Dieren Belanda pada tahun 1964. Sepeda ini cukup unik, karena sepeda dapat dilipat secara vertikal. Berbasis desain frame lepasan yang terletak pada tube di bawah sadel dan sumbu putar terletak tepat dibawah as tengah, maka frame sepeda bisa berputar 180 derajat. Desain sepeda lipat seperti ini sangat berbeda dibandingkan sepeda lipat merek Belanda lainnya yang cenderung memilih model pisah atau frame sepeda bisa dibelah jadi dua.

Gazelle Kwik Step yang ditampilkan kali ini adalah versi produksi pertama tahun 1964 dengan ban ukuran 24 inchi sekaligus juga merupakan varian Kwik Step terunik. Karena pada masa produksi berikutnya, desain Gazelle Kwik Step berubah menjadi menggunakan ban ukuran 22 inchi. Sepeda ini pada masanya merupakan sepeda yang sangat populer di Belanda (www.oudefiets.nl, 2010).

Test ride yang dilakukan pada Gazelle Kwik Step 1964 menunjukkan bahwa sepeda ini cukup nyaman untuk dikendarai terutama pada jalan mulus. Ban ukuran 24 X 1 3/8 yang terlihat ramping dengan velg alumunium ini, memang membuat sepeda ini terasa kurang pas bilamana dikayuh pada jalan tidak rata. Test ride pada jalan pedesaan, ban kecil menyulitkan pengendalian saat bertemu jalan berlobang, bergunduk atau berpasir. Namun demikian, disisi lain, ban kecil juga memberikan manfaat kelincahan dalam pengendalian bilamana diaplikasikan pada jalan aspal mulus.

Pada bagian baut setang dan baut kunci porok didesain dengan model mur bertuas. Tujuannya tentu saja adalah memudahkan si pengguna untuk men-set up ketinggian setang dan sadel yang paling nyaman. Desain kunci setang masih menggunakan pola lama yakni baut harus dipukul terlebih dahulu, sehingga setidaknya relatif menghambat kepraktisan dalam menset setang. Sedangkan pada setelan sadel, ada satu baut tambahan pengunci yang terletak di tube bawah sadel.

Sepeda ini menggunakan sistem rem torpedo sehingga menyederhanakan pengendalian dan memudahkan proses pelipatan. Untuk aksesori, sepeda ini menggunakan dynamo berlampu merek sobitez. Pada gambar terlihat lampu asli sudah dilepas diganti dengan lampu dynamo standar. Kemudian Setopan belakang adalah mika dengan bingkai plastic khas sepeda Gazelle tahun 1960-an. Setopan belakang juga dilindungi dengan tuas pengaman anti tabrakan belakang yang sekaligus juga bermanfaat mengamankan setopan sepeda saat sedang dilipat.

Sepeda bernomer rangka 1967293 ini karena berukuran kecil, sehingga relative berbobot ringan. Sehingga saat bertemu situasi jalan macet, sepeda ini dengan mudah bisa diangkat guna memudahkan manuver si pengendara. Dengan kontruksi frame yang sama sebagaimana frame sepeda onthel pada umumnya, maka sepeda ini tidak terlihat asing bagi yang mengendarai. Hal yang berbeda jika dibandingkan dengan sepeda Gazelle Kwik Step generasi lanjutan yang mengadopsi ban ukuran 22 inchi. Sepeda tersebut memiliki desain frame yang tidak lazim. Begitu pula dibandingkan dengan desain frame sepeda lipat Fongers M67.

Sebagai kesimpulan, sepeda Gazelle Kwik Step 1964 termasuk sepeda tergolong unik untuk dikoleksi, sepeda dengan desain frame lipat ini memberikan kemudahan baik saat dibawa maupun disimpan. Kenyamanan kayuhan ala Gazelle tetap terasa sekali pada varian sepeda ini. Satu kekurangan menonjol dari sepeda ini adalah kualitas tunggangan sadel. Sadel dengan desain khas tahun 1960-an ini, ternyata tidak cukup empuk untuk dinaiki. Meskipun orisinil, sangat disarankan untuk diganti sadel merek independent lainnya agar menambah kenyamanan dalam mengendarai sepeda ini.

1 komentar:

  1. Halo pemilik blog sepedaoentel.blogspot.com. Anda sudah terbukti mengambil banyak isi artikel dari www.sepedaonthel.com dan podjok.com tanpa ijin dari para penulisnya. Silahkan dihapus semua isi jiplakan tersebut sebelum anda terkena tuntutan legal. Salam.

    BalasHapus